Cipta Kondisi Aman, Polsek Mapanget Gencar Gelar Patroli KRYD di Wilayah Hukumnya

Rajawalitv.net, MANADO – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, jajaran Polsek Mapanget melaksanakan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Senin (3/11/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Mapanget IPDA Simson Songgilan dan melibatkan sejumlah personel Polsek.

Patroli KRYD tersebut digelar sebagai langkah preventif untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polsek Mapanget, terutama menjelang aktivitas masyarakat pada malam hari. Dalam kegiatan itu, personel menyasar lokasi-lokasi rawan tindak kejahatan, seperti perempatan jalan utama, kawasan pemukiman, hingga area pertokoan dan tempat nongkrong warga.

Kapolsek Mapanget IPDA Simson Songgilan didampingi Kasi Humas Iptu Agus Haryono mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam menjaga keamanan warga serta mencegah potensi gangguan kamtibmas.

“Kami intensifkan kegiatan patroli malam untuk memastikan masyarakat merasa aman dan aktivitas berlangsung tertib. Selain itu, kami juga memberikan imbauan agar warga turut menjaga keamanan lingkungan masing-masing,” ujar IPDA Songgilan.

Selama pelaksanaan KRYD, petugas juga melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan bermotor dan memberikan teguran kepada pengendara yang melanggar aturan lalu lintas, serta meningkatkan kehadiran polisi di titik-titik strategis.

Kegiatan berakhir dalam keadaan aman dan tertib. Polsek Mapanget memastikan, patroli KRYD akan terus dilakukan secara berkala guna menekan potensi gangguan keamanan dan memberikan rasa aman bagi masyarakat di wilayah Mapanget.

(AR)